Monday, May 2, 2016

Keunggulan Database SQLite Embedded Database Paling Populer

belajar Database SQLite Embedded Database Paling Populer

Apakah kamu pernah mendengar yang namanya Embedded database? Apa sih embedded Database itu? Pertanyaan umum seperti itu mungkin sering kamu dengar, banyak pemula yang sudah mengenal database umum seperti MySQL, MS SQL Server, MS Access dan database lainnya yang sudah pernah kami bahas di blog ini.

Pengertian Embedded Database

Apa yang dimaksud dengan Embedded Database? Embedded database merupakan sebuah database yang di include atau diikut sertakan kedalam aplikasi bersangkutan atau dijadikan dalam satu paket dengan aplikasi. Misalnya saya membuat sebuah aplikasi CRUD Java dengan menggunakan database MySQL, nah jikalau saya ingin menjalankan aplikasi tersebut di komputer lain, maka saya harus mengkonfigurasinya terlebih dahulu sebelum bisa menggunakan aplikasi tersebut, dimulai dari penginstalan aplikasi XAMPP server, dan kebutuhan – kebutuhan lainnya.

Berbeda dengan menggunakan SQLite, karena SQLite merupakan Embedded Database maka saya tidak perlu mengkonfigurasi database lagi jika ingin dijalankan di komputer lain, karena database SQLite sudah di-pack dalam satu paket bersama aplikasi yang sudah saya buat. Sama halnya dengan smartphone android yang sering kamu gunakan, dalam penyimpanan contact number, android menyimpan data tersebut menggunakan embedded database SQLite.

Pengertian SQLite

Seperti yang sudah diterangkan diatas, SQLite merupakan database yang memiliki sifat  ACID-compliant. SQLite jugga memiliki library code yang sangat kecil. SQLite dikembangkan oleh  D. Richard Hipp dengan menggunakan bahasa Pemrogramman C dan bersifat public domain. Kepopuleran database ini selain dikarenakan bersifat open source alias gratis juga sangat handal dan stabil digunakan dalam perangkat – perangkat kecil serta aman dalam menyimpan data dan cukup efesien untuk mobile. Pada perangkat Mobile misalnya SQLite sudah dijadikan satu paket di dalam Android runtime, sehingga setiap aplikasi Android dapat membuat basis data SQLite. Database ini juga menggunakan antarmuka SQL yang akan memudahkan pengguna baru dalam pengelolaan basis data.

Keuntungan Menggunakan Database SQLite

Ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan dalam menggunakan database ini, antara lain :
  1. SQLite tidak memiliki Server dan sangat mudah digunakan.
  2. SQLite merupakan Open Source atau gratis. Artinya tidak punya lisensi. Artinya kamu bisa menggunakan SQLite tanpa harus membayar sepeserpun, serta bebas untuk mengkomersialkan aplikasi yang menggunakan database ini.
  3. Hampir seluruh type data didukung oleh Embedded database SQLite, seperti Numeric (integer,float,double), Text (Char ,varchar,text) DATETIME,BLOB dan lain sebagainya.
  4. SQLite manager mempermudah dalam mengkonfigurasi basis data menggunakan database SQLite.
  5. SQLite mendukung semua platform seperti windows, linux, Mac OSX bahkan Android dan iPhone

Berikut daftar situs/aplikasi populer yang menggunakan Embedded Database SQLite

Beberapa aplikasi dan aplikasi dari situs populer ini menggunakan database SQLite dalam pengembangannya, misalnya :
  1. Adobe
  2. Airbus
  3. Apple
  4. Bentley Systems
  5. Bosch
  6. Dropbox
  7. Facebook (osquery product)
  8. Firefox Web Browser dan Thunderbird Email Reader
  9. Flame
  10. General Electric
  11. Google (dalam android dan Chrome Web Browser)
  12. Intuit (dalam aplikasi QuickBooks dan TurboTax)
  13. McAfee
  14. Microsoft (component win 10)
  15. PHP
  16. Python
  17. REALbasic
  18. RedHat Package Manager (RPM)
  19. multiple sightings pada Skype

Bagi yang masih pemula, silahkan mencoba dan beri komentarnya dibawah ini. download database paling populer SQLite di situs resminya www.sqlite.org Terima kasih.

No comments:

Post a Comment